"when skill meet power..."

WeLCoMe to My RooM.......


Welcome... SelamaT DatanG... Sugeng Rawuh... 谢谢... 감사... Semoga BermanfaaT...

BBJ Terapkan Perdagangan "Online"


PT Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) melakukan perbaikan sistem perdagangannya dari perdagangan jarak jauh (remote trading) menjadi perdagangan "online".

Untuk itu manajemen BBJ telah melakukan penandatanganan penggunaan sistem perdagangan online bursa dan pialang dengan Trayport Exchange System dan Impo Tech, Kamis, kata Direktur Utama BBJ, Hasan Zein Machmud di Jakarta.

Ia mengatakan, penerapan sistem online tersebut dilakukan secara leasing atau sewa bukan beli utuh, dengan investasi sekitar Rp 10 miliar dengan masa kontrak selama tiga tahun. Dilakukan secara leasing dengan investasi Rp10 miliar, dengan masa kontrak tiga tahun.

"Sebenarnya perbaikan (upgrade) sistem perdagangan ini sudah direncanakan sejak 2006 lalu, namun terhadang masalah pendanaan maka baru bisa terwujud sekarang," katanya.

Hasan menambahkan, sistem perdagangan online ini diharapkan dapat mulai efektif beroperasi sekitar Oktober 2010.

Menurut Hasan, perbaikan sistem perdagangan dari remote trading menjadi online ini, dalam rangka untuk meningkatkan likuditas sentra komoditi dan diharapkan akan memudahkan bursa berjangka sebagai ujung tombak pemasaran untuk mendapatkan nasabah. "Karena dengan adanya sistem online ini, nasabah dapat mengakses dari mana pun," ujarnya.

Selain itu, katanya sistem online ini mampu menghasilkan efisiensi baiaya seperti memperkecil biaya pemasaran dari pialang berjangka, karena nasabah yang masuk tidak harus melalui pemasaran tatap muka.

Sumber: ANTARA News